July 20, 2024

Beranda Islam

Terpercaya – Tajam – Mencerdaskan Umat

Kasus DBD Kalbar Meningkat

Oleh : Sari Puspita (Mempawah-Kalbar)

Bupati Mempawah, Erlina, menyatakan operasi pasar yang dilakukan di sembilan Kecamatan yang ada di Kabupaten Mempawah ini dilakukan dalam rangka membantu masyarakat atas dampak penyesuaian harga BBM bersubsidi. Ia berharap operasi pasar yang dilaksanakan Pemkab Mempawah melalui Disperindagnaker ini benar-benar dirasakan kebermanfaatannya oleh masyarakat. Mengingat masyarakat terdampak penyesuaian harga BBM bersubsidi sekaligus ini upaya untuk menekan laju inflasi (tribunmempawah.com, 26/10/2022 ).

Operasi tersebut menggelar sembako bersubsidi dengan rincian yaitu beras 5 kg, gula 2 kg, minyak goreng 1 liter, telur 1 kg, bawang putih 0,25 kg, dan bawang merah 0,25 kg, dan sekaligus membawa Fotocopy KTP. Kegiatan ini dilakukan hanya untuk sementara dengan waktu yang sangat-sangat relatif pendek.

Padahal dampak dari kenaikan BBM ini tak melulu di permasalahan bahan sembako saja. Akan tetapi berdampak di kebutuhan masyarakat yang lainnya, seperti pendidikan, kesehatan, dan muamalah yang lainnya.

Belum lagi jika status masyarakat sebagai pekerja ojek online, atau para pedagang makanan, tentu secara langsung akan merasakan dampak kenaikan BBM ini. Maksud hati ingin meringakan beban masyarakat dan menekan tingginya inflasi, namun tak memiliki pengaruh terhadap apa yang sudah dilakukan.

Inilah buah dari sistem kapitalisme, Ketika memandang solusi dari sebelah pihak tanpa memikirkan pihak yang lain yaitu masyarakat mayoritas. Maka shohihlah bahwa Islam adalah solusi atas permasalahan umat saat ini.

BBM adalah kepemilikan umum (milkiyatul amm), yang harus dikelola oleh negara. Dan kemudian didistribusikan kepada rakyat, dengan berbagai kemudahan pemenuhan kebutuhan primer bahkan sekunder serta tersier bagi masyarakat. Hanya islamlah satu-satunya solusi tepat dan akurat dalam mengatasi masalah kesejahteraan masyarakat. Semoga Allah mempercepat kehadiran Ad Daulah Al khilafah ‘ala minhajinubuwah dalam rangka untuk menerapkan Islam.[]